Muratara,- Dalam beberapa minggu terakhir ini Laporan Realisasi anggaran tahun 2020 telah sampai ke Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemedes PDTT) Republik Indonesia melalui aplikasi Sistem Informasi Desa (SID).
Membuat banyak kepala Desa Risih dengan trasparanya aplikasi SID untuk masyarakat luas bisa melihat kegiatan yang ada di desa sehingga banyak Kepala Desa (Kades) yang Alokasi anggaran tidak sesuai dengan fakta yang ada di desa, Mulai dari penyaluran Padat Karya Tunai Desa (PKDT) yang menjadi Program prioritas Kemendes PDTT dalam membantu masyarakat agar berkurangnya pengangguran didesa.
Akan tetapi di realisasi oleh para kepala desa hanya segelintir orang saja yang bisa ikut kerja pembangunan desa ada juga kepala desa memborong kegiatan pembangunan di desa tanpa melibatkan masyarakat banyak terutama di Desa embacang Baru Ilir ini.
Lihat kutipan Pidato Kemendes PDTT RI “Fokus PKTD kades dilarang mengunakan pihak ke tiga”.
Salah satunya diduga Pemerintah Desa Embacang Baru Ilir Kecamatan Karang Jaya Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) melaporkan realisasi Fiktif pada pengunaan Dana Desa Tahun 2020.
Untuk di Desa Embacang Baru Ilir ada beberapa laporan yang janggal dan diduga fiktif, Pembangunan Jalan / pengerasan Jalan Rp.469.410.000 (yang tidak tersalurnya PKTD yang tepat sasaran) Dana penanggulangan Bencana mendesak sebesar Rp.76.850,000. Saat dikonfirmasi oleh awak media. Minggu (17/1/2021).
Kepala Desa Embacang Baru Ilir Kartubi saat di hubungi melalui WhatsApp mengatakan saya tidak tahu masalah itu dan maaf saya lagi sibuk dalam perjalanan liburan di kota Bengkulu dan tidak bisa Di ganggu nanti saja kita ketemu. “Cetusnya.
Sambung Warga Kecamatan Karang Jaya, Riansyah (27) menyampaikan memang dalam 2 tahun ini tidak ada perkembangan di Desa kami seperti pembangunan yang tidak melibatkan masyarakat banyak seperti tempat penanggulangan Bencana tidak ada.
Dan dugaan Sementara selaku perwakilan Warga Kecamatan Karang Jaya saya kira Alokasi anggaran seperti tidak tersalurnya PKTD dana Keperluan Mendesak dan Penanggulangan Bencana penyaluranya di desa Embacang Baru Ilir diduga tidak jelas entah kemana “Tutup Rian. (AR)
_