Kepengurusan Pramuka Muratara Masa Bakti 2020-2025 Resmi Dilantik HDS

Muratara, Gerbangsumsel.com,- Wakil Ketua Kwarda Provinsi Sumatera Selatan Prof. H. Muhammad Edwar Juniarta, melakukan Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Majelis Pembimbing, Penggantian Antar Waktu (PAW) dengan masa bakti 2020-2025 di Gerakan Pramuka Wilayah Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), Selasa (24/08/2021).

Kegiatan Pengukuhan sekitar Pukul 09:00 Wib, bertempat di gedung DPRD Muratara dihadiri langsung Bupati H. Devi Suhartoni dan wakil Bupati H,. Inayatullah, Wakapolres Muratara, Dandim, Perwakilan SKPD, serta Organisasi Laskar Merah Putih Kabupaten Musi Banyuasin, dan Organisasi Pemuda Pancasila Muratara.

Dikatakatan Bupati H. Devi Suhartoni, atas kedatangan Kakak H. M Edwar Juliarta dalam rangkaian kegiatan diselenggarakan oleh pihak kami, Patut kita syukuri bahwasanya Gerakan Pramuka Kabupaten Muratara sudah menjadi bagian Kwarda Provinsi Sumsel.

“Harapan saya dengan adanya keterlibatan pak Wakil Bupati ustadz H. Inayatullah di pengurusan pramuka muratara mudah-mudahan kedepan bisa melakukan program mengaji bagi anggota pramuka demi mewujudkan citra muratara Berhidayah”, Ungkapnya.

HDS melanjutkan tidak lupa saya sampaikan apresiasi setinggi-tingginya pada Kwarcab gerakan Pramuka kabupaten Muratara periode yang lalu yang telah memberikan prestasi bagi rakyat Bumi Berselang serundingan saya ucapkan terima kasih.

Untuk kwarcab Pramuka baru yang diketuai H. Hermansyah Syamsiar berkolaborasi dengan Pak Wabup insya Allah kedepan Pramuka Muratara akan memberikan warna baru dikalangan pramuka “Tutupnya Akhir.

Wakil Ketua Kwarda Pramuka Sumsel Prof. H. M. Edward mengingatkan, isu-isu pembangunan, pendidikan karakter, multikultural serta program inovasi pramuka harus direspon dan diimplementasikan dalam rencana kerja kwarcab dengan begitu, pramuka bisa bermanfaat untuk masyarakat untuk negara mewujudkan masa depan bangsa yang lebih baik Jelasnya singkat.

Sementara Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Muratara H. Hermasyah Syamsiar mengatakan program kedepan akan melakukan pembinaan kepada kader-kader dan penambahan kapasitas selain ada kurikulum nasional, pihaknya juga akan menambahkan kurikulum kearipan lokal.

Insya Allah harapan kita kedepan dengan penyesuai visi dan misi, kita akan melakukan musyawarah Kecamatan dan melakukan pelantikan dengan ini saya meminta dukungan dari Kadisdik Provinsi dan juga Kadisdik kabupaten Muratara supaya men-support program kami inginkan, Harapnya. (ADVERTORIAL KOMINFO / AR)

_

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *