Muratara, Gerbangsumsel.com,- Dampak musim kemarau yang di sertai kebakaran hutan wilayah kabuapten musirawas utara, Wakil Bupati Muratara H.Inayatullah bersama jajaran (SKPD) mengelar Sholat Istisqa di halaman depan kantor Bupati muratara, pada selasa (03/10/2023).
Kegiantan Sholat Istisqa serentak yang di ikuti seluruh kecamatan sekitar pukul. 08:00. Wib pagi, bertujuan untuk meminta hujan kepada Allah SWT.
“Hal ini disampaikan Wakil Bupati Muratara H Inayatullah, dirinya bersama dengan OPD melakukan sholat Istisqa dengan harapan meminta kepada Allah supaya diturunkan hujan.
Mengingat musim kemarau berkelanjutan di Kabupaten Muratara sudah begitu lama. “Disini kita melakukan doa bersama dengan tujuan hanya meminta kepada Allah Swt, untuk turunkan hujan.
“Ia mangatakan Shalat Istisqa ini juga dilakukan secara serentakan tingkat Kabupaten, Kecamatan dan Desa. “Ya kita meminta kepada Allah, karena semua ini atas izin Allah.
Ditambahkan Wabup apalagi sekarang kekeringan dimana mana dan begitu juga kebakaran lahan. Sehingga mengakibatkan Muratara diselimuti oleh Kabut asap. (AR)
_