HDS Dukung Kegiatan Sosial di Muratara Dalam Rangka Hari Jadi Ke-8 RS Ar-Bunda Lubuk Linggau

Muratara, Gerbangsumsel.com,- Dalam memperingati Hari jadi Ke 8 (Delapan) tahun Rumah Sakit AR Bunda Lubuklinggau melakukan kegiatan Sosial pengobatan gratis, dan Doorprize dilapangan Silampari Kelurahan Rupit Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), Sabtu (25/9/2021).

Kegiatan Sosial diselenggarakan sekitar Pukul 09:00 Wib dihadiri langsung Bupati H. Devi Suhartoni dan Wakil Bupati H Inayatullah, Kapolres Muratara Akbp Eko Sumaryanto S.ik, Wakil Dirut Umum AR-Bunda Angga Saputra, Wakil Dirut Pelayanan AR-Bunda Ibrahim Muhammad, Camat Rupit Mukhtaridi, Perwakilan Kodim Muratara serta undangan lainya.

Wakil Direktur Umum Angga Saputra dalam sambutanya, kami pihak RS AR-Bunda di hari jadi ke 8 (delapan) akan memberikan program Berobat Gratis dan doorprize dikalangan masyarakat kabupaten Muratara.

“Mengingat langkah kedepan akan menargetkan membentuk kerjasama pada pihak polres muratara dan Bupati Muratara demi membantu kemajuan di bidang kesehatan, “Harapnya.

Sementara Bupati Muratara H. Devi Suhartoni dalam kata sambutanya yang diwakili Wabup Inayatullah Menyampaikan, segenap perwakilan seluruh masyarakat Muratara dengan ini mengucapkan terima kasih kepada RS AR-Bunda lubuklinggau telah memberikan program berobat gratis dikalangan warga muratara.

“Dan bapak-ibu harus mengetahui bahwa Rumah Sakit Ar Bunda lubuklinggau ini, sudah ada nama dan kualitas pelayanan yang baik untuk masyarakat.

Artinya mohon bapak-ibu mendukung kerjasama ini, karena sebagai langkah menunjang peningkatan dibidang kesehatan Kabupaten Muratara dengan hadirnya dikegiatan ini jangan sungkan- sungkan untuk mengecek kesehatan.

“Ia juga berharap mudah-mudahan ditahun mendatang kepedulian RS AR-Bunda lubuklingau akan selalu memprioritaskan kesehatan bagi warga kurang mampu dan para generasi muda untuk mewujudkan pemuda sehat dan berkualitas nantinya,” Ujarnya diakhir. (ADVERTORIAL KOMINFO / AR)

_

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *