Pemkab Terima Bantuan 200 Paket Beras Dari Komite CSR Muratara, Untuk Disalurkan Ke Warga Terdampak PPKM

Muratara, Gerbangsumsel.com,- Bupati Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) H. Devi Suhartoni dan Komite Corporate Social Responsibility (CSR) Muratara, melakukan penyerahan bantuan paket sembako berbentuk beras 5 Kg didepan halaman kantor pemkab Muratara, Senin (09/08/2021).

Kegiatan penyerahan bantuan beras dimulai Pukul 10:00 Wib dipimpin langsung Bupati Muratara H. Devi Suhartoni dan Wakil Bupati H. Inayatullah dengan didampingi Perwakilan Organisasi Daerah (OPD) pemerintah muratara.

“Kurang lebih Sebanyak 200 Paket Beras diserahakan ke pihak pemkab oleh 8 (Delapan), perusahaan yang terdiri 1. PT Lonsum 2. PT. SAP 3. PT Seleraya Merangin Dua 4 PT Banyan Koalindo Lestari 5. PT Triaryani 6. PT Kirana Windu 7. PT Mindoro Trias Emas 8. PT Sumatra Sawit Lestari, untuk disalurkan kepada warga terdampak Pademi Covid-19 di masa PPKM “Kata Bupati Muratara H Devi Suhartoni.

HDS mengatakan dari 200 paket Beras dengan satuan berisi 5 Kg, sementara waktu kita bagikan ke 3 Tiga Kecamatan terlebih dahulu terdiri dari warga Kecamatan Ulu Rawas, kecamatan Rawas Ulu dan Kecamatan Rawas Ilir, karena baru sebagian perusahaan yang memberikan di komite CSR, dari 40 perusahaan hanya 8 (Delapan) perusahaan saja baru inisiatif bagikan bantuan.

Perlu dipahami dalam Pemberiaan nanti wajib difokuskan untuk masyarakat yang belum menerima BLT maupun BST, karena bantuan beras ini hanya untuk belum mendapatkan sama sekali bantuan serta warga terdampak PPKM.

Satu hal lagi pesan saya ke masyarakat yang belum di vaksi segerlah vaksin, posko-posko Covid-19 ada disetiap desa” saya minta Kades dihidupkan semua posko Covid-19 disetiap desa,” Himbaunya.

Sementara itu, sekretaris CSR Muratara, Hamida mengatakan ya bantuan ini kita harapkan dapat mengurangi beban bagi warga, yang terdampak PPKM Covid-19 yang khusus diwilayah Muratara. “Kita minta masyarakat jangan terlalu panik dalam menghadapi PPKM ini, karena hal ini semuanya terkena bukan daerah kita saja, maka banyak berdo’a dan tetap mematuhi prokes,” Ucapnya singkat. (AR)

_

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *