Palembang, Gerbangsumsel.com,- Ketua DPRD Kota Palembang Zainal abidin. SH bersama Karang taruna Kelurahan Karya jaya menghadiri peresmian masjid Jami, Annur yang terletak di wilayah Rt 11 Rw 04 Kelurahan Karya jaya Kecamatan Kertapati Kota Palembang, jum’ at ( 14/ 01/ 2022 ).
Masjid Jami, Annur ini di dirikan oleh keluarga besar H. Abdul roni lubay, turut hadir dalam peresmian masjid Jami, Annur camat Kertapati, perwakilan dari Polsek Kertapati, perwakilan dari koramil 0418- 04, para lurah yang ada di Kecamatan Kertapati, Rt/ Rw setempat, tokoh agama/ masyarakat Kelurahan Karya jaya.
Ketua DPRD Kota Palembang Zainal abidin. SH dalam sambutannya mengatakan, masjid Jami, Annur ini di dirikan oleh keluarga besar H. Abdul roni lubay, semoga pembangunan masjid ini menjadi ladang amal jariah bagi mereka sekeluarga.
” Kita ketahui bersama dalam jajaran islam bahwa masjid merupakan tempat bersilaturahmi, konsef membangun masjid bukan hanya sebagai tempat beribadah dan berkumpul, tapi tempat untuk membangkitkan iman dan kerohanian” kata Zainal.
Sambungnya, kedepan harapan kita bersama dengan berdirinya masjid Jami, Annur ini dapat memancarkan cahaya islam, keimanan, dan kesatuan sesama umat muslim.
” Dengan berdirinya masjid Jami, Annur di jalan Srijaya raya Rt 11 Rw 04 Kelurahan Karya jaya Kecamatan Kertapati Kota Palembang, dapat menjadi kekuatan kerohanian dan iman” ucapnya.
Diajuga berpesan kepada seluruh jajaran pengurus masjid dan masyarakat yang hadir, agar bisa memberikan perhatian yang khusus kepada masjid. Melalui masjid ini dapat memberikan pencerahan iman kepada masyarakat.
Dalam kesempatan itu Rahman zarial amin. SH selaku ketua karang taruna Kelurahan Karya jaya mengucapkan selamat dan apresiasi yang setinggi tingginya atas peresmian masjid tersebut.
” Atas nama pribadi dan atas nama Karang taruna Kelurahan Karya jaya, saya mengucapkan selamat dan apresiasi yang setinggi tingginya kepada keluarga besar H. Abdul roni lubay, karena pada saat ini Alhamdulillah telah di resmikan masjid Jami, Annur” ungkapnya.
Rahman berharap dengan di resmikannya masjid Jami, Annur tersebut dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan masyarakat kepada Allah SWT. (Red)
_