Muratara, Gerbangsumsel.com,- Bupati Musi Rawas Utara (Muratara) H. Devi Suhartoni membuka Fasilitas Recrutmen lowongan kerja untuk anak-anak lokal kabupaten muratara ke PT.Cahaya Riau Mandiri (CRM) yang terletak diwilayah Desa Tanjung Raja Kecamatan Rawas Ilir.
“Kegiatan Rekrutmen oleh PT.Cahaya Riau Mandiri (CRM) itupun langsung di fasilitasi oleh Bupati H.Devi Suhartoni, dalam pelaksanaanya didepan halaman Rumah Dinas Bupati pada hari Selasa (07/06/2022).
Adapun Kriteria Rekrutmen yang diberikan HRD PT.(CRM) antarnya sebagai Supir, operator, teknisi, Tim Survei lapangan, dan bagian Administrasi.
Hal ini dibenarkan Bupati H.Devi Suhartoni saat dikonfirmasi Media Koran menyampaikan “Sebagai mantan yang sudah mengalami kondisi di perusahaan pertambangan dan orang profesional kerja di tambang pernah mengalamai tekan tekanan lokal waktu dirantau, supaya menerima anak anak lokal.
“Dan atas pembelajaran saya sebagai mantan pekerja rantau diperusahaan Tambang dulu, maka selaku kepala Daerah memfasilitasi halaman rumah dinas untuk interview dan terbuka, supaya menempati janji politik yang transparansi dalam hal memberikan kontribusi untuk menurunkan angka penganguran diwilayah kabupaten Muratara.
Kemudian dengan adanya kegiatan ini, harapan saya selaku pemimpin daerah muratara, ekonomi makro dan mikro akan berjalan dengan baik serta anak-anak muratara bisa berkerja dipertambangan” Pungkas Bupati H.Devi Suhartoni. (ADVERTORIAL KOMINFO / AR)
_