Pimpinan BSB Rupit dan Karyawan Partisipasi di Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat

Muratara, Gerbangsumsel.com,- Dalam Rangka Kegiatan Pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) dan Hari Kesatuan Gerak PKK (HKG-PKK) Tahun 2022 diwilayah Kabupaten Muratara, Bank Sumsel Babel Cabang Muara Rupit yang dipimpin langsung oleh Pemimpin Cabang Bapak Bayu Yudha Perwira, ikut berpartisipasi langsung dengan cara melakukan kerja bakti pembersihan lingkungan di sekitar kantor bersama dengan masyarakat sekitar.

Bayu Yudha Perwira mengatakan. “Dengan Kegiatan BBGRM ini diharapkan dapat menanamkan semangat gotong royong bagi generasi muda, karna gotong merupakan kekuatan dan modal sosial dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Manfaat lain dari kegiatan ini lingkungan kantor menjadi bersih dan sehat yang dapat meningkatkan produktifitas dan semangat kerja bagi karyawan/ti, serta memberikan rasa nyaman bagi nasabah dan masyarakat yg bertransaksi di Bank Sumsel Babel Cabang Muara Rupit.

Bukan itu saja kita juga mensupport dalam pelaksanaan BBGRM dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Muratara di Desa Noman, kita dari BSB Mendirikan Stand BSB untuk Pelayanan buka rekening BSB, serta menyediakan pelayanan Kredit Usaha Rakyat. Kata Yudha.

Kita selalu support kegiatan Pemkab Muratara seperti menyediakan doorprize untuk stand terbaik yang ada pada acara BBGRM dan HKG PPK di Desa Noman.Diahiri Yudha. (AR)

_

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *