OKU Timur, Gerbangsumsel.com,- Eks Wakil Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, Periode 2016-2020. Ferry Antoni, Bersilahturahmi dengan sejumlah insan pers yang bertugas di Kabupaten OKU Timur.
Acara yang bertajuk ‘Silahturahmi Bersama Insan Pers’ ini bertempat di Warung Kopi Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), Desa Tanjung Kemala. Sambil menikmati santapan Nasi Rendang dan minuman Es Teh, tampak suasana penuh keakraban dan dihiasi canda tawa berbalut kasih.
Di sela-sela canda tawa Ferry Antoni mengatakan, Agar silahturahmi ini terus terjalin dengan baik bukan hanya memandang dirinya sekedar mantan Wakil Bupati OKU Timur.
”Kehadiran saya ini cuma sekedar bersilahturahmi, dan mempererat talih yang sudah terjalin secara baik selama ini dengan insan pers,”kata Ferry Antoni, Selasa (2/8/2022).
Terpantau, Ferry Antoni tak sungkan menyapa dan menanyakan kabar dengan insan pers.
”Bagaimana kabarnya, sehat ya.”ucap Ferry Antoni.
Dengan antusias dan di balut canda di jawab secara serentak oleh insan pers yang hadir.
”Alhamdulliah Baik pak,”cetus rekan pers dengan kompak.
Sementara itu, seorang wartawan yang bertugas di kabupaten OKU Timur, Wahyu menuturkan, Walupun sudah tidak menjadi Wakil Bupati, Sosok Ferry Antoni masih di rindukan Masyarakat Kabupaten OKU Timur. Terutama bagi insan pers yang bertugas di wilayah itu.
”Dengan kehadiran beliau bersilahturahmi dengan insan pers membuktikan bahwa hubungan selama ini terjalin dengan baik,”ujar wahyu.
Ia berharap Semoga hubungan ini terus terjalin baik, ”semoga apa yang diharapkan Bapak Ferry Antoni terkabul kedepan nya,”tutupnya. Yey
_