Ratusan Karyawan Perkebunan PT. SKB Gelar Aksi di Lokasi Tambang Batu Bara PT. GPU

Musi Banyuasin,- Ratusan karyawan Perkebunan PT. Sentosa Kurnia Bahagai (SKB) Gelar Aksi di Lokasi Tambang Batu Bara Akibat dengan adanya Lahan Perkebunan Kelapa Sawit mereka yang dibuka sejak pada tahun 2012 lalu Diduga pada saat ingin di Alihfungsikan menjadi Tambang Batu Bara oleh PT. Gorby Putra Utama, Selasa, (26/09)

Seperti disampaikan salah satu oknum Karyawan PT. Sentosa Kurnia Bahagai (SKB) yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan bahwa dengan adanya peristiwa kejadian pada saat ini yang tiba-tiba Lahan Tersebut Diduga ingin di Alih Fungsikan Menjadi Tambang Batu Bara Oleh PT. Gorby Putra Utama, dengan cara menggali dan Memutuskan jalan PT. Sentosa Kurnia Bahagai (SKB) Sehingga membuat aktivitas kami para Karyawan Perkebunan menjadi terhambat dan terganggu.

Selanjutnya pada lokasi yang sama, Syarif Hidayat Selaku Humas PT. Sentosa Kurnia Bahagai (SKB) saat di Konfirmasi Tim awak Media di Lokasi tersebut Mengharapkan Kepada Pemerintah Kabupaten, Provinsi Maupun Pusat untuk segera membantu kami dalam menyelesaikan masalah ini dikarenakan sudah 10 tahun sejak terbitnya Permendagri No.76 yang menjadi Kisruh agar dapat bisa kembali Ke UU No.16 Tahun 2013 yang sudah menjadi kesepakatan bersama.

Dan sekali Harapan kami Kepada Pemerintah agar Dapat Pulihkan Izin HGU Kami karena disinilah kami para pekerja kebun pada Perusahaan PT Sentosa Kurnia Bahagia Bisa Mencari Nafkah Untuk Mencukupi Kebutuhan Keluarga Kami Seperti pada hari ini lebih kurang ada ratusan. (SN)

_

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *