Minyak Langkah, Pemkab OKU Timur Gelar Sidak

OKU Timur, Gerbangsumsel.com,- Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Oku Timur menemukan 400 kilogram liter minyak goreng yang disimpan di dalam gudang toko swalayan makmur saat Inspeksi Mendadak (Sidak), Senin (21/02/2022).

Kepala dinas perindustrian dan Perdagangan Aminzen mengatakan, Sidak dilakukan dikarenakan banyak keluhan dari masyarakat terutama kaum ibu-ibu, mengenai harga minyak goreng yang melambung tinggi dan langka di beberapa toko.

“Sidak dilakukan bersama Dinas ketahanan pangan, Kajari, Polres, Satpol-PP, dan Camat Martapura menyasar ke pasar-pasar, toko swalayan, minimarket seperti Alfamart dan indomaret untuk mengecek ketersediaan minyak goreng di wilayah martapura,” kata aminzen , saat dimintai keterangan.

Saat tim gabungan mengecek sejumlah toko swalayan, terdapat salah satu toko ditemukan 400 kilogram liter minyak goreng kemasan jenis merk sriwijaya mas (SM).

“Kita lihat rak toko kosong, setelah tim masuk ke gudang, di tempat itulah petugas menemukan tumpukan minyak goreng dengan jenis merk Sriwijaya mas,” terangnya.

Saat ditanya, pemilik toko mengatakan jika minyak goreng tersebut bukan disembunyikan, tetapi dijual sehari 3 dus minyak goreng saja. tidak langsung kita jual semua.

“Minyak kemasan 900ml kita jual dengan harga Rp 50 ribu per tiga kantong.”Ungkapnya.

Kontributor : Reaynaldo

_

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *