Rapat Paripurna DPRD Ke-XXVII Dalam Rangka HUT Kabupaten OKU Timur

OKU Timur, Gerbangsumsel.com,- Dalam rangka Hari Ulang Tahun Ke- 18 Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur tahun 2022, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) melaksanakan rapat Paripurna ke XXVII, bertempat di Ruang rapat paripurna DPRD Kabupaten Oku timur. Senin (17/01/2022).

Hadir dalam sidang rapat Paripurna, Gubenur Sumsel H. Herman Deru., Bupati Oku Timur H. Lanosin Hamzah S.T., Wabup H.M Adi Nugraha Purna Yudha S.T., Anggota DPRD., Kapolres Oku Timur Arif Hidayat Ritonga S.I.K M.H., Dandim 0403 Letkol. Inf Ferizal R., S.I.P. dan tamu undangan lainnya.

Rapat paripurna yang bertema “Bersinergi mewujudkan peningkatan infrastruktur ekonomi dan profesionalisme aparatur menuju OKU Timur Maju lebih mulia” dipimpin langsung ketua DPRD kabupaten Oku timur H. Beni Dafitson S.IP., M.M.

Pada kesempatan itu, Ketua DPRD H. Beni Dapitson S.IP. MM menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah mendukung program kegiatan di Kabupaten OKU Timur dan ikut serta mengembangkan bumi sebiduk sehaluan.

Di lanjutkan Beni, “18 tahun adalah perjalanan yang panjang, Pemerintah daerah terus berupaya semaksimal mungkin untuk memajukan daerah dan mensejahterakan rakyatnya, perlu kerjasama dari berbagai pihak sesuai kapasitas masing-masing”.

“OKU Timur telah meraih prestasi Wajar tanpa pengecualian (WTP) secara 9 kali berturut – turut. Dalam momen ini kita harus merefleksi dan mengevaluasi serta mengambil hikmat yang telah terjadi selama ini, apabila seluruh jajaran aparatur pemda bersinergi secara optimal, maka misi maju lebih mulia akan terwujudkan.” Pungkasnya.

Kontributor : Reaynaldo

_

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *